Tips 6 Cara Olahraga Mata Agar Mata Tetap Sehat

Memang tak semua pakar sepakat bahwa olahraga mata (eye-robics) dapat membantu mempertahankan penglihatan. Akan tetapi, makin banyak spesialis terapi penglihatan percaya senam mata setiap hari dapat membuat mata Anda awet muda. Logika di balik terapi penglihatan ini adalah bila Anda dapat merusak sistem penglihatan karena kebiasaan mengerjakan sesuatu dalam jarak dekat, berarti Anda dapat memulihkannya, kata Steven Ritter, O.D., dari State University of New York College of Optometri di New York City. Spesialis terapi penglihatan atau vision therapist dapat meresepkan sampai sekitar 280 macam latihan. Tak satu pun dapat mengatasi masalah penglihatan semua orang. Akan tetapi tidak ada salahnya bila Anda mencobanya… Baca lebih lanjut

Tips Cara Menjaga Kesehatan Mata

Berikut ini tips-tipsnya.

1. Makan banyak buah dan sayur, terutama yang mengandung banyak vitamin A seperti tomat dan wortel. Selain itu, kandungan beta karoten dalam wortel adalah substansi terbaik untuk menjaga kesehatan mata.

2. Hindari memakai lensa kontak/contact lense lebih dari 19 jam karena hal ini dapat mengakibatkan kerusakan penglihatan secara ekstrim dan membuat mata tidak nyaman.

3. Gunakan tetes mata yang mampu mengatasi alergi seperti mata merah atau gatal-gatal selama musim alergi. Tapi ingat untuk menggunakannya sesekali saja karena penggunaan setiap hari hanya akan membuat kondisi mata memburuk. Baca label aturan pakai dengan teliti. Tidak boleh meneteskan banyak-banyak selama pemakaian lensa kontak. Selain itu, Anda harus berhati-hati memiilih obat tetes mata untuk menghindari kemungkinan bahaya bahan kimianya. Berkonsultasilah dengan dokter Anda terlebih dahulu. Baca lebih lanjut

Tips 6 Cara Cepat dan Mudah Mengatasi Mata Bengkak

Mata bengkak merupakan masalah yang ingin Anda atasi tidak hanya karena akan mengganggu penampilan tapi akan membuat orang bertanya-tanya ada apa gerangan. Oleh karena itu tidak ada salahnya Anda mengetahui cara mengatasi mata bengkak, ini dia tips-tipsnya.

1.      Es Batu

Cara adalah yang paling klasik, dan paling banyak digunakan oleh banyak wanita yang mengalami mata bengkak, yakni mengompres dengan es batu. Namun ternyata, untuk mempercepat proses mengobati mata bengkak, Anda cukup mengatasinya dengan membasuhkan air dingin kewajah ketika mandi. Atau memasukkan sendok pada kulkas dan ketika dirasa sudah dingin usapkan atau tempelkan pada bagian mata yang bengkak. Baca lebih lanjut